Laman

Senin, 08 Agustus 2011

OTOMOTIF

Cara MINI Mengetes Mobil Listriknya


INGGRIS, KOMPAS.com - MINI punya cara tersendiri menguji mobil listriknya, MINI E. Produsen mobil dari Grup BMW ini menjalin kerja sama dengan pemerintah Inggris karena rute pengetesannya di Inggris.
Menariknya, MINI menyediakan 40 unit kendaraan listrik yang dikendarai oleh 62 dari kalangan masyarakat dan 72 dari kelompok armada. Dari semua itu, 32 merupakan pengemudi wanita dan 102 pria.
Pengujiannya dibagi dalam dua periode, setiap enam bulan. Periode pertama dimulai 29 Desember 2009 sampai Juni 2010, sedang periode kedua sampai Maret 2011.
Hasilnya, semua mobil menempuh jarak total 415.380 km dari 33.345 kali perjalanan dan menghabiskan listrik 80.282 kWh untuk menggerakkan motor listrik yang mempunyai tenaga maksimum 204HP yang disuplai dari batere Li-Ion 35kWh dan torsi 204Nm. Kecepatan tertinggi 153 km per jam dengan jarak tempuh terjauh 240 km.
Setiap MINI E menempuh jarak selama 6 bulan rata-rata 4.830 km. Trus, untuk pengisian batere banyak dilakukan di rumah. Ironisnya, hampir semua peserta mengatakan bahwa mereka akan mempertimbangkan untuk membeli mobil listrik.
Sumber :
carscoop